Kabupaten Pati Targetkan Raih Predikat Kota Layak Anak Tingkat Madya di Tahun 2023

Faiza Henggar, Ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten Pati.
Sumber :
  • jatengprov.go.id

 

Faiza Henggar, Ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten Pati.

Faiza Henggar, Ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten Pati.

Photo :
  • jatengprov.go.id

Jateng – Sebelumnya pada tahun 2022, Kabupaten Pati telah berhasil meraih penghargaan Kota Layak Anak (KLA) predikat pratama dengan skor 596,70.

 

Pada tahun 2023 ini, kabupaten Pati menargetkan untuk kembali mendapat predikat Kota Layak Anak (KLA), dari tingkat pratama ke tingkat madya.

Untuk itu Penjabat Ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten Pati Faiza Henggar mendorong jajaran pemerintah kabupaten, untuk terus berkomitmen peduli terhadap perempuan dan anak.

“Predikat madya tidak bisa tercapai tanpa adanya bantuan OPD terkait dan semua pihak. Saya akan mencoba mendorong terbentuknya kelurahan atau desa ramah perempuan dan peduli anak,” jelas Faiza Henggar yang juga Ketua KLA pada Rapat Koordinasi KLA, di Ruang Pragola Setda Kabupaten Pati, Senin 16 Januari 2023.