Soal Kapolres Manggarai Barat Pukul Anggotanya, Polda NTT Buka Suara
Jumat, 27 Januari 2023 - 15:18 WIB
Sumber :
- viva.co.id
VIVAJateng, NTT – Polda NTT buka suara soal kabar Kapolres Manggarai Barat (Mabar) AKBP Felli Hermanto diduga aniaya Anggotanya yakni Bripka Samsul karena masalah air di rumah dinas.
Menurut Kepala Bidang Humas Polda Nusa Tenggara Timur (NTT), Kombes Ariasandy, berita yang beredar tentang pemicu permasalahan adalah karena air tidaklah benar.
“Tidak benar masalah air itu," kata Ariasandy dikutip dari viva.