Mudik 2025, Sarif Minta Pemprov Tanggap dan Siaga

Wakil Ketua DPRD Jawa Tengah Sarif Abdillah
Sumber :
  • Istimewa

Jateng – Wakil Ketua DPRD Jawa Tengah Sarif Abdillah meminta Pemerintah mampu menjalankan quick response dalam menyambut arus mudik maupun balik, Lebaran 2025. Tanggapan cepat dalam situasi darurat, seperti evakuasi medis, penanganan kecelakaan, dan penanganan bencana harus benar-benar siaga selama arus mudik maupun balik.

"Dengan pergerakan dalam jumlah besar, tentu ada kerawanan-kerawanan dalam perjalanan mudik ini," ujarnya.

Dengan adanya respon yang cepat, katanya, maka penanganan juga akan berjalan maksimal. "Ada titik-titik macet, adapula kawasan rawan bencana. Semua harus dipetakan dari awal, sehingga semuanya teridentifikasi," terang politikus Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) ini.

Sarif mengungkapkan, Dinas Perhubungan maupun kepolisian sudah memiliki peta rawan kemacetan maupun kecelakaan di Jateng. 

Karena itulah lokasi-lokasi yang menjadi kerawanan berlalulintas hendaknya tetap mendapatkan perhatian serius.

Informasi tentang penanganan antisipasi mudik, lanjutnya, juga perlu disampaikan secara jelas, supaya tidak menimbulkan persoalan

“Misalnya penerapan one way. Ini masyarakat yang mudik maupun tidak juga harus mendapatkan informasi ini," bebernya.