Patrick Kluivert Janji Bawa Perubahan Signifikan Bagi Timnas Indonesia

Patrick Kluivert, pelatih Timnas Indonesia
Sumber :
  • Dok Ist

Jateng – Sosok Patrick Kluivert kini menjadi pusat perhatian dunia sepak bola Indonesia setelah resmi diumumkan sebagai pelatih baru Timnas Indonesia. Pelatih asal Belanda itu diikat kontrak selama dua tahun, mulai 2025 hingga 2027, dengan opsi perpanjangan.

Dalam membangun skuad Garuda, Kluivert tidak akan bekerja sendiri. Ia akan didampingi asisten pelatih dari Belanda, Alex Pastoor dan Denny Landzaat, serta dua asisten pelatih lokal yang belum diumumkan namanya.

Kluivert menyampaikan antusiasmenya usai pengumuman resmi ini dalam wawancara dengan pakar transfer ternama, Fabrizio Romano.

“Perasaan saya luar biasa. Semua orang tahu Indonesia memiliki kultur sepak bola yang penuh gairah dan hasrat yang mendalam terhadap olahraga ini,” ujarnya.

Menurut Kluivert, menjadi bagian dari Timnas Indonesia adalah kehormatan sekaligus tanggung jawab besar. Ia berkomitmen untuk membawa perubahan signifikan dan kesuksesan bagi tim.

“Saya sangat bersemangat memberikan kontribusi bagi kemajuan tim ini dan bekerja sama untuk mencapai tujuan bersama,” tambahnya.

Kluivert dijadwalkan tiba di Indonesia pada Sabtu, 11 Januari 2025, dan akan diperkenalkan kepada publik sehari setelahnya.

Debutnya akan berlangsung pada pertandingan penting di ronde ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 grup C zona Asia, menghadapi Australia di Sydney Football Stadium pada 20 Maret, serta Bahrain di Stadion Gelora Bung Karno pada 25 Maret mendatang.

Langkah ini menjadi harapan besar bagi perkembangan sepak bola Indonesia, dengan ekspektasi bahwa pengalaman dan visi Kluivert mampu membawa Timnas Indonesia bersaing di level internasional.