Viral Video Pendaki yang Kena Erupsi Gunung Marapi di Sumbar, Badan Dipenuhi Abu
- instagram @memomedsos
Sumbar, VIVAJateng - Gunung Marapi di Sumatera Barat (Sumbar) mengalami erupsi pada Sabtu (7/1/2023) sekitar pukul 06.11 WIB.
Erupsi ini menyemburkan abu vulkanik setinggi 300 meter dari kawah.
Gunung Marapi saat ini berstatus waspada level dua.
Saat erupsi terjadi, ternyata ada sekitar 40 orang yang sedang melakukan pendakian di gunung tersebut.
Mereka terdiri dari dua kelompok yang naik pada hari Kamis dan Jumat sebelumnya.
Salah satu pendaki perempuan sempat merekam kondisinya usai erupsi Gunung Marapi Sumatera Barat (Sumbar) pada Minggu (3/12/2023) sore pukul 14.54 WIB.
Video itu pun viral di media sosial.
Salah satu akun instagram yang mengunggah video tersebut adalah @memomedsos.
Diketahui pendaki tersebut bernama Zhafirah Zahrim Febrina (19), warga Kota Padang.
"Tolong saya, begini keadaan saya terakhir disini," ucapnya dalam video itu.
Data semantara yang kami lansir dari akun instagram @basarnas_padang diketahui bahwa 50 pendaki sudah turun.
Dimana 8 diantaranya dibawa ke Rumah Sakit karena mengalami luka bakar.
Terdapat korban meninggal dunia sebanyak 11 orang.
Kemudian 12 pendaki lainnya masih dalam prose pencarian.
Gunung Marapi merupakan salah satu gunung api aktif yang ada di Sumbar.
Posisinya berada di Kabupaten Tanah Datar dan Kabupaten Agam, Sumbar dengan ketinggian 2.891 mdpl.
Gunung ini terakhir kali erupsi pada tahun 2018.