Pemilu Susulan di 10 Desa di Kabupaten Demak: 114 TPS Siap Digelar

Sri Yatmi Anggota KPPS di TPS 13
Sumber :
  • ANTARA

Demak, VIVAJateng - Pemilu susulan di 10 desa di Kecamatan Karanganyar, Demak, Jawa Tengah, yang sebelumnya terkena banjir, akan dilaksanakan secara serentak pada hari ini, Sabtu, 24 Februari 2024, di 114 tempat pemungutan suara (TPS).

Pada Jumat, 23 Februari 2024, KPPS di Kecamatan Karanganyar, Kabupaten Demak, Jawa Tengah, telah memulai persiapan pembentukan TPS.

Siti Yatmi, anggota Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara (KPPS) di TPS 13 Desa Wonorejo, Kecamatan Karanganyar, Demak, mengonfirmasi bahwa TPS 13 telah siap menggunakan ruang kelas SD Negeri 1 Wonorejo.

Relawan bersama personel TNI/Polri melakukan pembersihan di SDN 1 Wonorejo pada hari Kamis, 22 Februari 2024.

Kini ruang kelas yang akan digunakan sebagai TPS kini telah terbebas dari lumpur dan bersih.

Di tempat ini terdapat enam tempat pemungutan suara (TPS), yaitu TPS 13, 14, 15, 16, 17, dan TPS 18.

Namun, akses menuju SDN 1 Wonorejo masih tergenang banjir.