Kanigoro Network: Ahmad Luthfi-Taj Yasin Ungguli Pemilih Baby Boomers

Ahmad Luthfi-Taj Yasin
Sumber :
  • Istimewa.

Jateng – Kanigoro Network melakukan survei terhadap pasangan bakal calon Gubernur dan Wakil Gubernur Jawa Tengah yang sudah mendaftarkan diri di KPU yakni pasangan bakal calon Andika Perkasa-Hendrar Pirhadi dan Ahmad Luthfi-Taj Yasin.

Pendiri Kanigoro Network, Joko Kanigoro mengatakan survei elektabilitas pada pasangan bakal calon di Pilgub Jawa Tengah ini dilakukan pada 1-6 September 2024 di 35 kabupaten dan Kota di Jawa Tengah. 

Joko Kanigoro menerangkan survei dilakukan menggunakan metode tatap muka melalui teknik pengambilan Simple Random Sampling dan Proporsional atas populasi wilayah, gender tingkat pendidikan, indek pendapatan dan usia responden 17 tahun keatas. 

"Sampel sebanyak 1.600 responden di 35 Kabupaten di Jawa Tengah dengan tingkat margin of error plus minus 2,8%. Ini merupakan survei tahap pertama yang dilakukan paska pendaftaran Bakal Calon Gubernur dan Wakil Gubernur Jawa Tengah pada tanggal 27 dan 28 Agustus 2024 lalu," ucap Joko Kanigoro, Senin 9 September 2024.

Joko Kanigoro menuturkan dari hasil survei yang dilakukan diketahui pasangan Ahmad Luthfi dan Taj Yasin lebih unggul dibandingkan Andika Perkasa dan Hendrar Prihadi.

"Pasangan Ahmad Luthfi dan Taj Yasin unggul dengan elektabilitas 45,2 persen sementara Andika Perkasa dan Hendrar Prihadi sebesar 37,7 persen dan yang tidak menjawab atau belum menentukan pilihan sebesar 17,1 persen," terang Joko Kanigoro.

Joko Kanigoro menganalisa keunggulan Ahmad Luthfi dan Taj Yasin ini karena kedua nama tokoh ini sebelumnya selalu unggul dalam survei-survei terkait Pilgub Jawa Tengah. Selain itu kedua tokoh ini memang sudah jauh-jauh hari dipersiapkan untuk berpasangan meski sempat goyah karena ada wacana nama Kaesang Pangarep yang akan menjadi Wakil Gubernur Ahmad Lutfhi.