Tol Solo - Yogya Resmi Beroperasi, Antusias Masyarakat Tinggi

Tol Solo - Yogja mulai beroperasi
Sumber :
  • Istimewa.

Jateng – Jalan tol Solo - Yogyakarta seksi 1 yang menghubungkan Kartasura - Klaten mulai beroperasi setelah resmi dibuka oleh Presiden Joko Widodo pada 19 September 2024 lalu. Masyarakat terlihat antusias, baik pengguna jalan maupun pedagang yang berada di sekitar sejumlah exit tol.

Sejumlah kendaraan melintas dan mengantre di gerbang tol Banyudono, Polanharjo dan Klaten, Selasa (24/9/2024). Baik itu kendaraan pribadi, bus, dan muatan berat.

Di setiap gerbang tol sudah diberlakikan sistem operasi tol pada umumnya. Yakni harus menempel kartu e-tol, meskipun saat ini masih tidak dipungut biaya alias gratis. Petugas tol dan sekuriti juga sudah stand by di gate untuk membantu pengguna jalan jika ada kendala.

Salah satu pengguna jalan tol, Darno, warga Tuban, Jawa Timur mengatakan bahwa pengoperasian jalan tol Solo - Yogyakarta sangat membantu masyarakat untuk memangkas jarak tempuh. 

“Alhamdulillah jalannya lebih nyaman, hemat dan cepat,” katanya.

Biasanya, ia menempuh perjalanan dari Tuban ke Klaten membutuhkan waktu 6 sampai 7 jam, tapi setelah ada tol hanya perlu 4,5 jam. Selain itu, tol Solo - Yogyakarta melintasi area persawahan yang asri.

“Jadi lebih cepat dan nyaman. Pemandangannya juga bagus,” paparnya.