Jadwal serta Lokasi Samsat Keliling di Semarang, Bisa Weekend dan Malam Hari!

Jadwal Samsat Keliling Semarang
Sumber :
  • IG @samsatsemarang2

VIVAJateng - Pelayanan Samsat yang beroperasi di sejumlah daerah di Indonesia, termasuk Semarang, menyediakan layanan bagi pemilik kendaraan bermotor untuk membayar pajak.

Sistem online telah terintegrasi dengan layanan Samsat, sehingga data yang masuk dapat terkumpul secara efisien di Provinsi Jawa Tengah.

Pemilik kendaraan diwajibkan untuk mempersiapkan STNK asli dan kartu identitas asli (KTP/SIM/KK/Paspor) untuk membayar pajak kendaraan.

Terdapat jadwal Samsat keliling di Semarang yang beroperasi pada malam hari dan akhir pekan.

Berikut adalah jadwal operasional Samsat keliling di beberapa lokasi di Semarang:

1. Senin

Pukul 08.00 - 14.00 WIB: Kantor Kecamatan Ngaliyan

Pukul 08.30 - 14.00 WIB: Depan SBPU Ungaran Gunung Pati

Pukul 08.30 - 14.00 WIB: Depan STM Pembangunan Simpang Lima Semarang.

2. Selasa

Pukul 08.30 – 14.00 WIB: Depan Alfamart Banjardowo Pukul 08.30 – 14.00 WIB: Depan Swalayan Aneka Jaya Mangkang.

Pukul 09.00 – 14.00 WIB: Kantor Kecamatan Mijen.

3. Rabu

Pukul 09.00 – 14.00 WIB: Bekas Terminal Gunungpati Semarang.

Pukul 08.30 – 14.00 WIB: Depan Dinas Pemadam Kebakaran.

Pukul 08.30 – 14.00 WIB: Halaman Kantor Setda Provinsi Jateng.

4. Kamis

Pukul 08.30 – 14.00 WIB: Depan Kampus Poltek Undip Pukul 08.30 – 14.00 WIB: Depan Terminal Cangkiran Mijen

Pukul 08.00 – 14.00 WIB: Depan PT Kimia Farma Simongan.

5. Jumat

Pukul 08.30 – 14.00 WIB: Depan STM Pembangunan Simpang Lima Semarang.

Pukul 08.30 – 14.00 WIB: Depan Dinas Pemadam Kebakaran.

6. Sabtu

Pukul 08.30 – 11.00 WIB: Depan Kecamatan Ngaliyan Pukul 08.30 – 11.00 WIB: Depan PT Kimia Farma Simongan

Pukul 08.30 – 11.00 WIB: Pasar Mangkang

Sementara untuk alternatif jadwal dan lokasi Samsat keliling di Semarang adalah sebagai berikut:

1. Simpang Lima Semarang

Senin hingga Kamis: pukul 08.30 - 13.00 WIB

Jumat: pukul 08.30 - 11.00 WIB

Sabtu: pukul 09.00 - 12.00 WIB dan pukul 14.00 - 17.00 WIB

2. Ciputra Mall Semarang

Senin – Jumat: 07.30 – 14.00 WIB

Sabtu: 07.30 – 12.00 WIB

Akhir bulan: 09.00 - 12.00 WIB

Minggu: 10.00 - 15.00 WIB

3. Car Free Day (CFD) Semarang

Halaman Samsat Ungaran, Kabupaten Semarang Depan Alfamart Sampangan (Taman Sampangan): 07.00 WIB - 10.00 WIB. Depan Masjid Jami' Taman Jatisari (Minggu ke-2 dan ke-4) pukul 07.00 - 10.00 WIB

4. Samsat Keliling Malam

Halaman Terminal Bandungan (Sabtu) 16.00-20.00 WIB Seberang KUA Manyaran (Jumat dan Sabtu) 17.00 - 20.30 WIB.

Ingat! pajak kendaraan dapat dibayar 60 hari sebelum jatuh tempo.