5 Tempat Wisata Alam Indah di Kebumen, Jawa Tengah selain pantai yang Wajib Dikunjungi

Bendungan Sempor
Sumber :
  • sda.pu.go.id

 

7 Wisata Alam Terindah di Jawa Tengah, Ada Gunung hingga Pantai yang Instagramable

 

Rumah Makan Es Cobra, Tempat Kuliner Legendaris di Salatiga

JatengWisata alam merupakan pilihan yang tepat untuk dikunjungi karena alam yang indah serta destinasi yang tidak terlalu ramai pengunjung. Selain itu, wisata alam juga menjadi tempat yang nyaman untuk me-refresh dan menyegarkan pikiran.

Jawa Tengah merupakan salah satu provinsi di Indonesia yang masih memiliki lingkungan yang terjaga. Salah satu kota di Jawa Tengah yang memiliki wisata alam yang indah adalah Kebumen. Di kota ini, Anda dapat menikmati wisata alam yang menakjubkan, seperti pantai dan beberapa tempat wisata alam lainnya yang wajib dikunjungi saat berkunjung ke Kebumen.

Keindahan Curug Kedondong di Karanggayam Kebumen Jawa Tengah, Tempat Wisata yang Wajib Dikunjungi

1. Sawangan Adventure

 

 

Sawangan Adventure

Photo :
  • vanisadesfriani

 

 

Sawangan Adventure menjadi tempat wisata yang sangat populer karena menyajikan berbagai keindahan alam yang menakjubkan. Selain air terjun yang indah, wisata ini juga menawarkan perbukitan hijau yang diapit oleh hamparan biru laut. Tentunya bakal menjadi pengalaman yang tidak akan bisa dilupakan bagi pengunjung.

 

Di Sawangan Adventure juga terdapat berbagai spot foto yang menarik, termasuk di atas bukit dengan latar belakang lautan. Wisata ini berada di Desa Karang Duwur, Kecamatan Ayah, Kabupaten Kebumen, Jawa Tengah. Jika ingin berkunjung, disarankan untuk datang saat cuaca cerah agar pemandangan dapat terlihat lebih indah.

2. Pentulu Indah Karangsambung

 

Pentulu Indah Karangsambung

Photo :
  • karangsambung.kec-karangsambung.kebumenkab.go.id

 

Wisata alam yang satu ini menawarkan pemandangan yang indah dari puncak perbukitan. Walaupun perlu cukup tenaga untuk mencapai puncak bukit, tapi nuansa alam yang ditawarkan akan membuat Anda melupakan rasa lelah Anda. Ini adalah salah satu wisata yang harus dimasukkan ke dalam daftar kunjungan Anda.

Jika Anda adalah penikmat sunrise, wisata ini akan menjadi surga bagi Anda. Keindahan kabut yang menyelimuti barisan pegunungan akan dapat menyegarkan mata dan jiwa Anda. Wisata ini berada di Jalan Karangsambung, Kaligending, Kabupaten Kebumen, Jawa Tengah.

3. Bukit Jerit 

 

Bukit Jerit

Photo :
  • instagram/ilham-maullana

 

Bukit Jerit adalah sebuah destinasi yang menawarkan pemandangan yang indah dan dramatis. Penggemar fotografi pasti tidak akan melewatkan kesempatan untuk mengunjungi tempat ini, terutama saat matahari terbenam. 

Beberapa wisatawan menganggap Bukit Jerit sebagai surga bagi mereka yang mencari pemandangan indah di Jawa Tengah. Di Bukit Jerit, pengunjung akan disuguhkan dengan hamparan perbukitan hijau yang indah ditambah dengan pemandangan lautan yang menakjubkan. Bukit Jerit berada di Desa Ketanggungpasir, Kecamatan Ayah, Kabupaten Kebumen, Jawa Tengah.

4. Curug Sindaro 

 

Curug Sindaro

Photo :
  • google maps

 

Wisata Curug Sindaro menawarkan kenikmatan yang berbeda dari air terjun lainnya. Arus air yang deras namun tidak terlalu tinggi membuatnya cocok untuk bermain air. Suasana panas dapat diredakan dengan segarnya air yang mengalir. Meskipun perlu menapaki jalur berbatu, namun setelah sampai di sana kesegarannya akan menghilangkan rasa lelah. 

Wisata ini berada di Pujegan, Desa Wasasmalang, Kecamatan Karangsambung, Kabupaten Kebumen, Jawa Tengah. Pastikan untuk berkunjung saat cuaca cerah agar air tidak keruh.

5. Waduk Sempor 

 

Waduk Sempor

Photo :
  • sda.pu.go.id

 

Wisata alam di Waduk Sempor menawarkan suasana yang sangat eksotis dan menyenangkan bagi pengunjung, terutama pada saat matahari terbit dan terbenam. Udara yang sejuk dan cahaya matahari yang menyinari waduk membuat pemandangan yang sangat indah. Kombinasi pemandangan waduk yang tenang dengan perbukitan yang hijau dan suara burung yang merdu membuat kunjungan ini semakin sempurna.

Selain menikmati pemandangan, kamu juga dapat melakukan aktivitas seperti jogging atau menyewa perahu untuk mengelilingi waduk. Tempat ini berada di Gombong, Sempor, Kebumen, Jawa Tengah.

Semua wisata alam di Kebumen menawarkan pemandangan yang indah dengan karakter yang berbeda. Semuanya pasti akan membuatmu terpukau. Ayo ajak teman atau keluarga untuk berlibur ke Kebumen dan menikmati keindahan alam yang ditawarkan