Mobil Brio di Makassar Diamuk Masa Karena Kabur usai Isi BBM di SPBU

Mobil Brio diamuk masa di Makassar
Sumber :
  • tangkapan layar IG

VIVAJateng, Nasional - Viral di media sosial sebuah video yang memperlihatkan satu mobil Honda Brio di Kota Makassar, Sulawesi Selatan (Sulsel) kabur dari SPBU Tentara Pelajar karena diduga tak membayar usai beli BBM.

Mobil tersebut kabur dan melaju dengan kecepatan tinggi hingga menyenggol pengendara lain. Para warga mencoba menghentikannya dan berhasil memberhentikan mobil LCGC tersebut.

Alhasil mobil itu pun diamuk massa hingga remuk rusak parah. Terlihat dalam video para warga memukul mobil menggunakan batu berkali-kali.

Melansir dari viva, Kasatlantas Polrestabes Makassar AKBP Zulanda menjelaskan, peristiwa itu terjadi di pos polisi Tello Baru, pada Sabtu 18 Februari sore.

"Jadi kasusnya itu bermula karena tidak bayar setelah isi BBM di SPBU Tentara Pelajar. Nah, pengemudi Brio ini langsung kabur akhirnya dikejar dan didapat di dekat pos Polisi Tello," ungkap Zulanda.

Lebih lanjut Zulanda menegaskan, pengemudi Brio tersebut diamuk massa bukan karena tabrak lari namun kurang uang saat membayar BBM hingga kabur dan menyenggol pengendara lain.

"Jadi itu bukan tabrak lari yah awalnya," terang Zulanda lagi.

Beruntung pengemudi langsung diamankan ke Polsek Wajo Polres Pelabuhan Makassar dan diperiksa di Unit Laka Polrestabes Makassar untuk proses lebih lanjut.

Sementara terkait kasus tabrak lari, kata Zulanda sudah diselesaiakan dengan cara berdamai karena korban juga hanya alami luka ringan. Namun kasus kaburnya setelah isi BBM masih dalam pemeriksaan Polisi.

Heboh Ambulans Turunkan Keranda Jenazah di SPBU Semarang Usai Ditolak Isi BBM Bersubsidi