Komdis PSSI Jateng Tegas Diskualifikasi PPSM dan Persibas dari Liga 3
- instagram @ppsm_mgl
Olahraga, VIVAJateng - Komite Disiplin (Komdis) Asosiasi Provinsi (Asprov) PSSI Jawa Tengah tidak main-main dalam menangani kasus rusuh suporter yang terjadi di Liga 3 Jateng.
Dua klub yang menjadi aktor utama kerusuhan, yaitu PPSM Magelang dan Persibas Banyumas, harus menerima hukuman berat berupa diskualifikasi dari kompetisi.
Keputusan Komdis ini diambil setelah melihat pelanggaran yang dilakukan oleh kedua klub pada pertandingan terakhir babak penyisihan Liga 3 Jateng 2023 pada Rabu (22/11).
Pada laga tersebut, PPSM Magelang menjamu Persip Pekalongan di Stadion Moch Soebroto Magelang, sedangkan Persibas Banyumas menghadapi Persibangga Purbalingga di Stadion Satria, Purwokerto.
Namun, kedua pertandingan tersebut tidak berjalan lancar karena aksi brutal suporter yang menyebabkan pertandingan terhenti.
Suporter PPSM dan Persibas tidak hanya merusak fasilitas stadion, tetapi juga melempari pemain, ofisial, dan wasit dengan berbagai benda.
Akibatnya, banyak korban luka-luka dan kerugian materi.