Yuk Coba 5 Wisata Alternatif di Dieng Ini, Ada Telaga, Kawah hingga Pemandian Air Hangat
- (Disporapar Prv. Jateng)
Terletak di Dusun Bitingan, Desa Kepakisan, Kecamatan Batur, Kabupaten Banjarnegara, pemandian air hangat Banyu Alam menawarkan sensasi berendam di alam dengan panorama cantik. Pemandian terdiri dari dua kolam utama yang memisahkan kolam untuk laki-laki dan perempuan. Suasana semakin syahdu kala kabut turun menyelimuti pemandian. Di area pemandian juga terdapat tempat makan dan area duduk yang nyaman.
Berjarak sekitar 2 km dari Pemandian Air Hangat Banyu Alam, terdapat spot menarik Tol Kayangan di Dukuh Sigemplong, Desa Pranten, Kecamatan Bawang, Kabupaten Batang. Julukan Tol Kayangan karena jalur ini berada di ketinggian dan saat tertutup kabut seolah-olah seperti menembus Kayangan. Pengunjung bisa menikmati jagung bakar ditemani hawa dingin.
Inilah beberapa wisata alternatif yang bisa menjadi pilihan saat berwisata ke Dieng. Dengan segala keindahan alam dan keunikan budayanya, wisata Dieng akan memberikan pengalaman penuh kesan.
Kenali Dieng lebih dekat, Jelajah Jateng Sekarang.