Rantai Lepas saat Babak Kualifikasi, Andry Proyogo Bangkit dan Jadi Juara Balap Sepeda Downhill

Ilustrasi balap sepeda downhill
Sumber :
  • Ist

Jateng – Performa luar biasa ditunjukkan Andy Prayogo pada kejuaraan balap sepeda 76 Indonesian Downhill 2025 yang digelar di Ternadi Bike Park, Kudus, Jawa Tengah

Meski sempat mengalami insiden rantai lepas saat babak kualifikasi, Andy justru bangkit dan keluar sebagai juara kelas utama Men Elite pada babak final, Minggu (4/5).

Pembalap dari Polair DH Team itu mencatatkan waktu 2 menit 58,208 detik, unggul satu detik atas pesaing kuatnya, Khoiful Mukhib dari 76Rider DH Squad. Sementara posisi ketiga ditempati oleh Pahraz Salman Alparisi dari GMT Ganas Madu dengan catatan waktu 3 menit 01,937 detik.

"Alhamdulillah bisa menjadi yang tercepat pada final hari ini mengingat saat babak kualifikasi sempat lepas rantai 1 kilometer sebelum finis. Saya bisa bangkit dari hasil yang tidak maksimal kemarin," kata Andy Prayogo.

Andy dalam kesempatan ini menyampaikan kunci keberhasilannya menjadi juara adalah dengan mengerahkan kemampuan terbaik dan menyesuaikan setelan sepeda dengan kondisi lintasan yang kering.

"Catatan waktu saya juga sesuai prediksi bisa kurang dari 3 menit, karena pada kualifikasi dengan kondisi rantai lepas bisa 3 menit 04 detik.

Atlet asal Kabupaten Jepara itu mengakui bahwa trek di Ternadi Bike Park memang sangat bagus dengan ketinggian 1.100 meter di atas permukaan air laut (dpl) pada titik start dan 600 meter dpl pada garis finis.