Tak Tuntut Harta Gono-Gini dan Hak Asuh Anak, Desta Gugat Cerai Istri

Desta gugat cerai istri
Sumber :
  • instagram @desta80s

VIVAJateng, Hiburan - Berita tentang keretakan hubungan rumah tangga presenter terkenal Desta dan istrinya, Natasha Rizky, sedang menjadi perbincangan hangat di industri hiburan Indonesia saat ini.

Inara Rusli Ungkap Sebab Virgoun Selingkuh Hingga Buatnya Insecure

Deddy Mahendra Desta, nama lengkap pria tersebut, telah mengajukan permohonan cerai terhadap Natasha.

Pengajuan cerai tersebut dilakukan melalui sistem e-court ke Pengadilan Agama Jakarta Selatan pada tanggal 11 Mei 2023.

Ustaz Derry Sulaiman Sebut Virgoun Akan Menyesal Bila Ceraikan Inara Rusli, Ini Alasannya!

Taslimah, yang merupakan Humas Pengadilan Agama Jakarta Selatan, memberikan informasi mengenai hal tersebut.

"benar adanya telah terdaftar di kepaniteraan Pengadilan Agama Jakarta Selatan dengan melawan Natasha," kata Taslimah ditemui di kantornya, Rabu, 17 Mei 2023 dikutip dari VIVA.

Sedang Proses Cerai, Desta dan Natasha Rizki Hadiri Pernikahan Enzy Storia Jadi Bridesmaid

Tadslimah menyebut jenis perkara permohonan talak yang diajukan Desata kepada Pengadilan Agama Jakarta Selatan adalah cerai talak.

"Pemohon memohon untuk diberi izin bercerai dengan termohon, dengan nomor perkara 1583/Pdt.G/2023/PAJS," tambah Taslimah.

Halaman Selanjutnya
img_title