Perdana, Kontingen TNI Ikut Parade di Luar Indonesia

Kontingen Patriot Indonesia
Sumber :
  • ANTARA/HO-Kontingen Patriot Indonesia.

New Delhi– Kontingen Patriot Indonesia ikut berparade bersama Angkatan bersenjata India dalam upacara peringatan Hari Republik (Republic Day) India Ke-76 di New Delhi, Minggu (26/1/2025).

Prabowo Subianto Ucapkan Selamat ke Presiden ke-47 AS Donald Trump, Begini Isinya

Presiden RI Prabowo Subianto hadir sebagai tamu utama (chief guest) Hari Republik India Ke-76. Presiden RI bersama Presiden India Droupadi Murmu dan Perdana Menteri Narendra Modi menyaksikan parade itu di Kartavya Path hari ini sekitar pukul 10.30 pagi waktu Delhi.

"Untuk pertama kalinya, kontingen militer Indonesia juga ambil bagian berparade di luar wilayah Indonesia. Sekali lagi, terima kasih banyak atas penghormatan yang diberikan kepada kami," kata Presiden Prabowo kepada PM Modi saat keduanya menyampaikan pernyataan bersama di Hyderabad House, New Delhi, Sabtu (25/1) seperti dikutip dari Antara News.

Panen Raya 5.780 Ton Jagung, Wujudkan Swasembada Pangan di Jateng

Sebelumnya, Komandan Kontingen Patriot Indonesia Brigadir Jenderal TNI Kristomei Sianturi menjelaskan berbagai persiapan telah dilakukan, termasuk latihan-latihan tersendiri dan geladi bersama pasukan dari India sejak kontingen tiba di India pada Kamis (16/1) pekan lalu.

"Kontingen Patriot Indonesia sudah siap untuk berpartisipasi dalam acara Republic Day India 2025," kata Brigjen Kristomei saat dihubungi di Jakarta, Sabtu (26/1).

Pemprov Jateng Alokasikan Rp 67,13 Miliar untuk Pendampingan Program Makan Bergizi Gratis

Kristomei, yang saat ini juga menjabat Wakil Gubernur Akademi Militer (Akmil) melanjutkan Wakil Kepala Staf TNI Angkatan Darat Letnan Jenderal TNI Tandyo Budi Revita pun datang langsung ke Delhi meninjau kegiatan latihan kontingen di Kartavya Path, Jumat (24/1).

"Kontingen latihan tersendiri di Kartavya Path, New Delhi, pada (Jumat) pagi pukul 08.00 waktu Delhi, dilakukan pengecekan kesiapan oleh Wakasad Letjen TNI Tandyo Budi," katanya.

Halaman Selanjutnya
img_title