Peparnas Hari Pertama, Jateng Raih 15 Medali Emas

Peparnas Hari Pertama, Jateng Raih 15 Medali Emas
Sumber :
  • Humas Pemprov Jateng

Adapun salah satu medali emas Jateng didapat pada cabor para balap sepeda, individual pursuit woman, di Velodrome Stadion Manahan Surakarta. Emas tersebut diraih atlet Vanza Miftahul Jannah dengan pilot Nikmal Maghfiroh.

Program Desalinasi, 250 KK di Pekalongan Nikmati Air Minum Tawar Gratis

"Senang dan lega. Dari awal memang sudah target dapat emas," tutur Vanza, seusai menerima penghargaan.

Ia menceritakan, saat tanding sempat grogi, namun tidak mengalami kendala. Kemenangan diraih setelah gencar melakukan latihan sejak 17 April 2024 atau sejak enam bulan terakhir. 

Setya Arinugroho: THR Harus Tepat Waktu, Hak Pekerja Harus Dijamin

"Lawan terberatnya adalah saya sendiri," ungkap gadis asal Kabupaten Karanganyar ini. 

Pilot Vanza, Nikmal mengungkapkan, dari latihan sampai saat tanding, tidak mengalami kendala. Diakui, pihak lawan memberikan persaingan berat, namun semangat atletnya membuat mereka bisa meraih hasil bagus.

Wakil Ketua DPRD Jateng Dukung Penguatan Ketertiban Umum melalui Raperda Baru

"Insyaallah, semoga dilancarin lagi bisa dapat emas," ungkap Nikmal, menyebut ada beberapa kelas yang diikuti Vanza-Nikmal ini.