Pesan Wagub Jateng saat Lepas Kloter Pertama Haji: Jaga Kesehatan, Kalau Bingung Cari Petugas Haji RI
- Istimewa
Jateng – Wakil Gubernur Jawa Tengah Taj Yasin Maimoen resmi melepas keberangkatan jamaah calon haji kloter pertama dari Embarkasi Solo pada Jumat (2/5/2025) dini hari. Acara pelepasan berlangsung di Gedung Muzdalifah Asrama Haji Donohudan, Kabupaten Boyolali.
Dalam sambutannya, Taj Yasin berpesan agar para jamaah selalu menjaga kesehatan selama menjalankan ibadah haji di Tanah Suci, serta menjaga nama baik Indonesia.
“Kalau bapak ibu nanti di sana kebingungan, cari petugas haji Indonesia. Semua petugas akan memberikan pelayanan maksimal kepada jamaah haji asal Indonesia,” ujar Taj Yasin.
Ia juga mengingatkan jamaah untuk mewaspadai suhu ekstrem di Arab Saudi yang bisa mencapai 40 derajat Celsius. “Selalu bawa air minum. Jangan sampai kekurangan cairan di tengah cuaca panas,” katanya.
Kepada petugas haji, Taj Yasin menekankan pentingnya menjaga kekompakan dan koordinasi, baik di tingkat kloter, rombongan, maupun regu.
Tahun ini, Kementerian Agama memperkenalkan dua skema baru dalam pelaksanaan ibadah haji, yaitu murur dan tanazul. Skema murur memungkinkan jamaah melintasi Muzdalifah tanpa turun dari bus setelah wukuf di Arafah, untuk langsung menuju Mina.
Sementara tanazul memberi kesempatan jamaah yang menginap di hotel dekat Jamarat untuk kembali ke hotel setelah lontar jumrah aqabah.