Ketum PKB Cak Imin Tegur Bupati Lampung Timur Jangan Jadi Pejabat Anti Kritik

Cak Imin tegur Bupati Lampung Timur
Sumber :
  • Tangkap Layar IG @cakiminwow

VIVAJateng, Nasional - Muhaimin Iskandar, sebagai Ketua Umum DPP Partai Kebangkitan Bangsa (PKB), mengatakan bahwa ia telah memperingatkan Bupati Lampung Timur, Dawam Rahardjo.

Berkunjung ke Rumah Jusuf Kalla Usai Pencoblosan, Anies-Cak Imin Sepakat Tunggu Hasil Akhir dari KPU

Hal ini disebabkan karena Dawam merupakan kader dalam partainya yang telah turut memanggil orang tua Bima Yudho Saputro, seorang pemuda yang mengkritik pembangunan di Provinsi Lampung.

Menurut Cak Imin apa yang telah dilakukan Bupati Lampung Timur, Dawam Rahardjo itu tidaklah benar. Hal itu diungkapkan Cak Imin melalui akun media sosial Twitter pada Senin 17 April 2023.

Sekjen PDIP Hasto Nilai Gibran Kurang Etis Sebut Tom Lembong Dalam Debat Cawapres

"Bupati Lampung Timur sudah ditegur DPP PKB," ujar Cak Imin dalam cuitan di twitter nya.

Selain itu, Cak Imin juga mengingatkan bahwa Dawam harus terbuka terhadap kritik dan tidak menjadi pihak yang menentang kritik. Dia menegaskan bahwa pejabat publik tidak boleh melaporkan masyarakat karena mengkritik kinerjanya.

Kejari Jaktim Tahan Jubir Amin Indra Charismiadji, Ini Dia Kasusnya!

"Klarifikasinya dia tidak mengadukan apapun, dia berusaha membela tapi disalah pahami. Dia tidak boleh menjadi bagian dari yang antikritik," tegas Cak Imin.

Bima sendiri merupakan seorang pemuda asal Lampung yang sedang menempuh pendidikan di Australia, dan telah menuai perhatian publik karena kritiknya terhadap kondisi di Lampung yang ia sampaikan melalui media sosial.

Halaman Selanjutnya
img_title