Kecelakaan Beruntun di Jalur Pantura Genuk Semarang, Truk Ringsek-Sopir Terjepit

Kecelakaan beruntun di jalur Pantura Genuk Semarang
Sumber :
  • Ist

JatengTruk mengalami kerusakan parah usai terlibat kecelakaan beruntun di Jalan Pantura, tepatnya di pertigaan Genuk, Kota Semarang, Sabtu, 21 Desember 2024, pagi. Insiden ini melibatkan dua truk dan satu mobil.

Jelang Libur Nataru, Truk Besar Dilarang Melintas di Jateng Mulai 20 Desember 2024

Kecelakaan terjadi sekitar pukul 05.30 WIB. Awalnya, truk kuning bernomor polisi K-8043-NE melaju dari arah Barat ke Timur. Setibanya di lokasi, truk tersebut menabrak truk lain bernomor polisi L-8764-AG yang sedang berhenti di depannya. Tabrakan itu kemudian mengenai mobil Nissan Livina di depannya.

Pengemudi Nissan Livina, Sukardi (49), mengaku berhenti saat itu untuk menunggu lampu hijau. Ia mendengar suara benturan keras dari belakang sebelum mobilnya terdorong ke depan.

Oknum Polisi Penembak Siswa SMK di Semarang Resmi Banding Putusan Pemecatan dari Polri

"Suaranya keras sekali. Mobil saya sampai maju. Saya di paling depan," ujar Sukardi di lokasi kejadian.

Warga Genuk itu keluar dari mobil dan melihat bagian belakang kendaraannya penyok. Sementara itu, truk kuning di bagian belakang mengalami kerusakan parah pada kabin kemudi.

Pelatih Persewangi yang Juga Legenda PSM Syamsuddin Batola Meninggal Dunia karena Kecelakaan

Sopir truk kuning terjepit di bagian kemudi. Warga sekitar segera membantu, dan anggota Polsek Genuk yang tiba di lokasi segera mengevakuasi sopir menggunakan mobil polisi untuk dibawa ke rumah sakit.

"Sopir kejepit tadi, langsung dibawa ke rumah sakit pakai mobil polisi," kata Sukardi.

Halaman Selanjutnya
img_title