Perempuan Bangsa Jateng Bagi 700 Takjil

Ketua DPW Perempuan Bangsa Jateng Nur Sa’adah saat menyerahkan takjil.
Sumber :
  • Istimewa

Jateng – Dewan Pengurus Wilayah Perempuan Bangsa Jawa Tengah menggelar program berbagi takjil di sekitar Jalan WR Supratman, Kota Semarang. Kegiatan ini merupakan wujud dari nilai-nilai kebersamaan dan kepedulian yang mereka usung.

Jelang Lebaran, Pemprov Diminta Gencarkan Operasi Pasar

Ketua DPW Perempuan Bangsa Jawa Tengah Nur Sa’adah mengatakan, program ini bertujuan membantu masyarakat yang berpuasa, sekaligus bentuk kepedulian dalam mempererat hubungan dengan lingkungan sekitar.

“Khususnya para pengguna jalan, pekerja, dan warga yang sedang dalam perjalanan dan melintas di kawasan kantor DPW Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Jawa Tengah di Semarang saat waktu berbuka puasa,” ujarnya, Sabtu (15/3).

Dikira Ditilang, Ternyata Dapat Takjil

Perempuan Bangsa sebagai Badan Otonom PKB yang akan terus ikut serta berkontribusi menciptakan politik kehadiran. Yakni, hadir di tengah-tengah masyarakat yang membutuhkan.

“Sebanyak 700 paket kita bagikan dalam kegiatan ini,” jelas perempuan yang akrab disapa Ida NS ini.

Sarif Abdillah Ajak Warga Menjaga Hutan

Dia menjelaskan, pembagian makanan berbuka ini selalu dilakukan Perempuan Bangsa dari tahun ke tahun di bulan Ramadan. “Perempuan Bangsa terus bergerak dan melakukan aktivitas sosial yang memberikan manfaat dan dampak kepada masyarakat,” terangnya.

Ida NS bersyukur, bersyukur kegiatan tersebut disambut dengan antusias oleh masyarakat yang merasa terbantu dengan adanya makanan berbuka yang diberikan secara cuma-cuma.