Tidak Perlu ke Eropa! Anda Bisa Datang ke Tempat Wisata di Banyumas Ini

The Village Purwokerto
Sumber :
  • situs resmi Pemkab Banyumas

Jateng – Kabupaten Banyumas tidak hanya memiliki wisata alam yang menarik namun juga punya objek wisata ala negara Eropa yang bernama The Village Purwokerto

Sarif Minta Pemprov Jateng Perkuat Ekonomi Kreatif

Tempat ini merupakan taman tematik yang memiliki daya tarik bangunan ala negeri Eropa lengkap dengan danau buatan.

Bagi yang ingin memiliki stok foto untuk sosial media maka tempat wisata ini cocok untuk dikunjungi. 

Ini Cara Anak Muda Dapat Cuan dari Pertanian Versi Wamentan Sudaryono

Di sana juga terdapat beberapa wahana permainan yang seru jika dilakukan bersama keluarga. Di antaranya seperti Paddle Boat, Love Lock, Bird Dome dan lainnya.

Adapun lokasi The Village Purwokerto berjarak sekitar 7 km dari pusat kota Purwokerto. Tepatnya di Jalan Raya Baturaden Km 7, Dusun I, Rempoah, Kec. Baturaden, Kabupaten Banyumas, Jawa Tengah. 

Presiden Filipina Minta 30 Menterinya Mundur Serempak

Tidak hanya kendaraan pribadi, The Village Purwokerto juga mudah dijangkau dengan transportasi umum.

The Village Purwokerto buka setiap hari mulai pukul 08.00 hingga 17.30 WIB. Harga tiket masuknya cukup terjangkau, yaitu Rp 25.000 per orang. Namun beberapa wahana tertentu memerlukan biaya tambahan sekitar Rp 10.000 per wahana.