Sarif Abdillah Nilai Perempuan Berperan Penting dalam Pembangunan di Jateng

Wakil Ketua DPRD Jawa Tengah Sarif Abdillah
Sumber :
  • Istimewa

Jateng – Wakil Ketua DPRD Jawa Tengah Sarif Abdillah terus mendorong peran kaum perempuan di berbagai bidang. Upaya tersebut dapat dilakukan dengan memastikan pengarusutamaan gender menjadi strategi dan masuk di semua bidang pembangunan.

DPRD Jateng Ingin Penjaga Pintu Air Dipekerjakan Kembali

Sejak masa pra-kemerdekaan, perempuan Indonesia telah berkontribusi besar dalam perjuangan nasional. “Mereka memimpin pasukan perang, menjadi kurir, membuat senjata rakitan, hingga tergabung dalam laskar-laskar perjuangan,” ungkapnya, Sabtu (8/3).

Menyerap aspirasi warga

Photo :
  • Istimewa
Ahmad Luthfi Minta Anak Muda Jadi Petani Kreatif

Dia mengakui, setelah kemerdekaan, terjadi perubahan dalam dinamika kekuasaan yang menyebabkan laki-laki menjadi figur utama di ruang publik.

Hanya saja, dalam konteks modern, perempuan terus beradaptasi dengan berbagai perubahan sosial, politik, dan ekonomi. 

Taj Yasin Dorong Regenerasi Pendonor Darah Lewat Sosialisasi ke Sekolah

Selama ini pada setiap tanggal 9 Maret, diperingati sebagai Hari Wanita Indonesia. Itu, tepat sehari setelah dirayakannya Hari Perempuan Internasional pada tanggal 8 Maret.

Sarif Abdillah menyebut, dalam konstasi pemilihan kepala daerah (Pilkada) serentak pada 2024 lalu, banyak kaum perempuan yang muncul dan terpilih sebagai kepala daerah maupun wakilnya. 

Halaman Selanjutnya
img_title