Jurus Pemkab Batang Menekan Kasus Stunting

Ikan Bandeng
Sumber :
  • Vivanews

Jateng – Pemerintah Kabupateng Batang, Jawa Tengah terus melakukan sejumlah upaya untuk menekan kasus stunting. Salah satu upayanya adalah mengkampanyekan gerakan gemar makan ikan kepada masyarakat.

Identitas 11 Korban Meninggal Dunia Kecelakaan Maut di Purworejo

Sebab, ikan memiliki kandungan gizi yang sangat luar biasa. Antara lain, kaya protein, omega 3, serta mineral yang dibutuhkan oleh tubuh, terutama bagi tumbuh kembang anak-anak.

"Makan ikan manfaatnya sangat banyak dalam memenuhi kebutuhan protein dan sumber lainnya bagi pertumbuhan anak-anak, termasuk untuk ibu hamil dan menyusui," kata Ketua Tim Penggerak Pembinaan Kesejahteraan Keluarga Kabupaten Batang Faelasufa Faiz di Batang, Kamis (8/5).

Membanggakan, Indeks Pembangunan Statistik Purbalingga Peringkat 64 Nasional

Dengan mengkonsumsi ikan secara teratur, lanjut dia, terbukti mampu meningkatkan kecerdasan otak, memperkuat daya tahan tubuh, dan mencegah berbagai penyakit termasuk stunting dan gizi buruk.

"Kami memiliki visi yang jelas yaitu menjadikan ikan sebagai menu utama dan pilihan cerdas dalam hidangan keluarga sehari-hari," katanya.

Kecelakaan Maut di Purworejo Truk Tabrak Angkot, 11 Tewas Diduga Akibat Rem Blong

Ia mengatakan pihaknya berkeinginan menanamkan kesadaran yang mendalam kepada seluruh masyarakat khususnya para ibu rumah tangga sebagai garda terdepan dalam pemenuhan gizi keluarga terhadap pentingnya mengonsumsi ikan secara rutin.

Pemberdayaan perempuan, terutama ibu rumah tangga, kata dia, memegang peranan yang krusial dalam keberhasilan gerakan gemar makan ikan tersebut.

"Ibu-ibu adalah kunci utama dalam menentukan menu makanan keluarga. Oleh karena itu, kami perlu membekali mereka dengan pengetahuan dan keterampilan yang memadai dalam memilih dan mengolah produk perikanan menjadi hidangan yang tidak hanya bergizi tetapi juga menggugah selera," katanya.