Frustasi, Warga Tumpahkan 2 Truk Sampah di Kantor Bupati Pemalang

Viral Kantor Bupati Pemalang dipenuhi sampah
Sumber :
  • Ist

Jateng – Ada yang berbeda di hari ulang tahun Bupati Pemalang Mansur Hidayat. Sejumlah warga yang tergabung dalam Aliansi Masyarakat Peduli Lingkungan (AMPEL) mengirimkan dua truk sampah di depan kantor Bupati Pemalang sebagai 'hadiah' pada Senin, 30 Desember 2024.  

Waduh! CCTV Pemkot Semarang Tampilkan Suasana Kamar Warga, Kok Bisa?

Dalam aksi yang kemudian viral di media sosial itu menunjukkan dua truk sampah menurunkan muatan sampah di depan pintu Pendopo. Bau busuk dari tumpukan sampah dari beberapa titik di Pemalang, seketika langsung menyebar di kantor Pendopo Pemalang.

Aksi tersebut dipicu kefrustrasian warga terhadap persoalan sampah di Pemalang yang belum terselesaikan. Pengelolaan sampah menjadi perhatian utama di Kabupaten Pemalang buntut penutupanTPA Pesalakan oleh warga setempat menjadi salah satu penyebab utama penumpukan sampah di berbagai lokasi.

Misteri Penampakan Viral Lintang Kemukus di Langit Malioboro, Mistis atau Fenomena Astronomi Biasa?

Koordinator aksi, Muliadi dalam orasinya mengatakan bahwa aksi ini merupakan bentuk protes warga atas penumpukan sampah yang terjadi di wilayahnya sejak TPA Pesalakan ditutup pada tahun lalu.

Viral Kantor Bupati Pemalang dipenuhi sampah

Photo :
  • Ist
Mentan Amran dan Panglima TNI Perkuat Kolaborasi Wujudkan Swasembada Pangan

Temui Pendemo

Ia menilai Pemkab Pemalang lamban dan kurang peka terhadap kesulitan masyarakat dalam membuang sampah. 

Halaman Selanjutnya
img_title