Kawasan Industri Batang Resmi Beroperasi, Jokowi Klaim Bakal Serap 250 Ribu Pekerja

Jokowi dan Prabowo Subianto
Sumber :
  • Kemenhan

Jateng – Presiden Joko Widodo atau Jokowi meresmikan operasional Kawasan Industri Terpadu Batang (KITB), di Kabupaten Batang, Jawa Tengah Jumat, 26 Juli 2024.

Jokowi mengungkap Kawasan Industri Terpadu Batang berdiri di atas tanah seluas 4.300 hektare yang berpotensi menyerap 250 ribu tenaga kerja ke depan.

Menurut Jokowi, sejauh ini KITB dihuni 18 perusahaan yang menampung 19 ribu pekerja. Total investasi yang sudah masuk ke kawasan ini sekitar Rp14 triliun.

Jokowi mengeklaim Indonesia kini banyak diliring investor luar negeri.

Airlangga Hartarto Mundur dari Ketum Golkar, Ini Alasannya

“Saya melihat banyak keinginan berbondong-bondong relokasi industri, relokasi pabrik, keinginan membangun industri baru di negara-negara yang memiliki pertumbuhan ekonomi baik, inflasi rendah, stabilitas ekonomi bagus, stabilitas politik bagus," jelas Jokowi.

Jokowi menyatakan Indonesia masuk peringkat ke-27 dalam indeks daya saing global atau world competitiveness index.

“Kita patut bersyukur, saat ini world competitiveness index kita melompat berada di rank 27, karena banyak hal. Indikatornya performa ekonomi tadi sudah saya sampaikan, efisiensi pemerintah juga dilihat, efisiensi para pebisnis Indonesia juga dilihat, dan juga kesiapan infrastruktur yang ada,” terang Jokowi.