Kasus Pembuangan Bayi di Bawah Jembatan di Wilayah Gunungpati Semarang, Ibu Kandung Diamankan

ilustrasi bayi
Sumber :
  • pixabay/Madlen Deutschenbaur

Semarang, VIVAJateng - Ditemukan seorang bayi di bawah jembatan pinggir sungai dekat Makam Kyai Potro Wongso Sentono, Jatirejo, Kecamatan Gunungpati, Kota Semarang, Jawa Tengah, pada Rabu (6/12/2023).

Menteri Lingkungan Hidup Terbitkan Aturan Soal Pembayaran Imbal Jasa Lingkungan

Kini Polisi telah berhasil mengamankan pelaku yang tidak lain adalah ibu kandung korban, berinisial AFA (20), warga Jatirejo, Gunungpati, Semarang.

Kanit Reskrim Polsek Gunungpati, Iptu Endro Soegijarto, mengungkapkan bahwa pelaku diamankan di wilayah Bergas Kabupaten Semarang pada Kamis (7/12/2023) sekitar pukul 15.00 WIB.

Kapolda Jawa Tengah Resmikan Masjid dan Berikan Arahan Strategis di Polres Sukoharjo

"Sudah diamankan, kemarin jam 15.00 WIB," ujar Iptu Endro saat dikonfirmasi pada Jumat (8/12/2023).

Penangkapan AFA merupakan hasil kerjasama antara polisi dengan Tokoh Masyarakat dan Tokoh Agama setempat, yang mencari warga yang diketahui sedang mengandung.

Seni Taj Yasin Membangun Kedekatan dengan Warga saat Mudik

"Ada petunjuk tentang seorang perempuan lajang yang tinggal tidak jauh dari TKP, yang menghilang setelah kejadian," lanjut Iptu Endro.

Setelah penyidikan, pelaku berhasil diamankan bersama barang bukti yang meliputi sprei, selimut, sarung, sandal jepit, dan sebuah gunting.

Halaman Selanjutnya
img_title