Gempa Magnitudo 5.0 Guncang Kabupaten Bandung, Kantor Polisi-KUA hingga Rumah Warga Rusak

Gempa Kabupaten Bandung, Jawa Barat
Sumber :
  • Ist

Keterangan tersebut menyebutkan di Kabupaten Bandung gempa dirasakan kuat selama 3-5 detik hingga masyarakat panik dan sempat keluar rumah.

Gempa Bumi Berkekuatan 5,7 Magnitudo Terjadi di Bayah, Banten

Di Kabupaten Garut, keterangan itu mencatat gempa dirasakan sedang selama 3-5 detik, namun masyarakat tidak panik.

Hal yang sama juga terjadi di Kabupaten Bandung Barat di mana masyarakat tidak panik akibat gempa sedang yang dirasakan selama 3-5 detik.

Gempa Bumi 5,3 Magnitudo Terjadi di Garut-Tasikmalaya, BMKG: Tidak Berpotensi Tsunami

Di Soreang, Kabupaten Bandung, dampak kerusakan akibat gempa terlihat pada satu unit bangunan Polsek di Desa Cibereum dan satu unit bangunan Kantor Urusan Agama (KUA) di Desa Cibereum.

Rumah-rumah warga di Kabupaten Bandung juga mengalami kerusakan. Kerusakan sejumlah bangunan juga dilaporkan di wilayah Kecamatan Pasirwangi, Garut, juga mengalami kerusakan.

Getaran Gempa Magnitudo 3,0 Mengguncang Trenggalek, BMKG Lakukan Pemantauan

"BPBD Kabupaten Bandung, Garut, Bandung Barat dan BPBD Provinsi Jabar sedang memonitoring perkembangan setelah gempa," tulis keterangan tersebut.