SMA Taruna Nusantara Magelang Tegaskan Mario Dandy Satrio Bukan Murid Lulusannya

Dandy buka lulusan SMA TN
Sumber :
  • ist

VIVAJateng, Nasional - Beredar kabar bahawa tersangka kasus penganiayaan terhadap David yaitu Mario Dandy Satrio merupakan alumni SMA Taruna Nusantara Magelang.

Ujicoba Makan Bergizi, Begini Respon Siswa

Menanggapi hal itu pihak SMA Taruna Nusantara pun membantah jika Dandy anak pejabat pajak itu adalah tamatan sekolahnya.

“Kami ingin meluruskan bahwa tersangka MDS bukan lulusan SMA Taruna Nusantara Magelang,” kata Kepala Humas SMA Taruna Nusantara, Cecep Iskandar dalam keterangan tertulis, Jumat 24 Februari 2023. Dikutip dari PMJNews.com.

Senyum Siswa SMKN 1 Karangjambu Purbalingga Dibangunkan Pemprov Gedung Usai 16 Tahun Belajar Numpang

Meski begitu Cecep menjelaskan jika Mario memang pernah menjadi di SMA bergengsi tersebut namun hanya sampai jenjang kedua dan kemudian pindah sekolah pada tahun 2021.

"Pernah bersekolah di sekolah kami sampai dengan kelas XI, tetapi kemudian pindah sekolah dari SMA Taruna Nusantara Magelang sesuai Surat Keterangan Pindah Sekolah No.Sket/S66/V1I/2021 tanggal 5 Juli 2021,” jelas Cecep.

Linang Air Mata Warnai Penutupan Pendidikan Dasar Kepemimpinan SMKN Jateng

Belum diketahui ke mana Dandy pindah setelah sempat mengenyam pendidikan di SMA Taruna Nusantara. Namun untuk jenjang kuiliah ia merupakan mahasiswa Universitas Prasetiya Mulya.

Setelah melakukan penganiayaan, pihak kampus memutuskan untuk mengeluarkan mahasiswa S1 Economics, School of Business and Economics yang baru berjalan satu semester itu.

Halaman Selanjutnya
img_title