Permadani Jepara Hadiri Mantu Gagrak Surakarta
- Istimewa
Jateng – Ketua DPD Permadani Jepara KRT Hendro Suryo Kartiko ikut hadir dalam Permadani Mantu Gagrak Surakarta Hadiningrat yang digelar di Wisma Perdamaian, Kota Semarang, Jawa Tengah, Minggu (13/7).
Upacara pernikahan adat Jawa gaya Surakarta Hadiningrat itu diselenggarakan oleh Persaudaraan Masyarakat Budaya Nasional Indonesia (Permadani).
“Acara Permadani Mantu merupakan simulasi upacara adat manten keraton Surakarta, menekankan pada pelestarian tradisi dan adat Jawa yang kaya akan simbolisme dan makna,” jelas Hendro Suryo Kartiko.
Dalam kesempatan itu, Hendro didampingi Sekretaris M. Ng.H. Mariyoto, Bendahara Puji Lestari, dan FPD Pendidikan Heri Suprayitno.
Acara yang digelar, jelasnya, merupakan simulasi upacara adat manten keraton Surakarta Hadiningrat.
“Dalam acara itu, ada siraman, Midodareni, Panggih Kemanten, dan Ngunduh Manten,” sebut Hendro.
Gelaran mantu atau pernikahan adat Surakarta Hadiningrat, jelas Hendro, dalah salah satu tradisi yang dilestarikan oleh Permadani.